Minggu, 24 Februari 2013

Warung SS ( Super Sambal )


Warung SS ( Super Sambal )



     Warung bermaskot orang-orangan berbentuk cabai memakai kacamata yang satu ini adalah salah satu warung yang menyajikan rasa pedas dan hot bagi para penggemar masakan pedas abis. Bagi Anda penggemar kuliner pedas merupakan suatu kewajiban untuk makan di Waroeng Special Sambal atau lebih dikenal dengan nama waroeng SS. Warung ini bermula dari sebuah warung kakilima di Jl. Kaliurang pada bulan Agustus 2002 oleh Yoyok Heri Wahyono, dan sekarang cabang-cabangnya dapat dengan mudah ditemukan di berbagai kota besar di Indonesia seperti Jabotabek, Cirebon,Solo, Semarang, Salatiga, Pekalongan, Malang, Madiun, dan Kediri.

    Hampir di setiap cabang warung SS tidak pernah sepi pengunjung, hal ini juga yang membuat tim wisatakuliner.com penasaran untuk mampir dan mencoba masakan yang bisa membuat pengunjungnya berekspresi seperti Maskot bernama Mr Hu Hah.
      Menu yang ditawarkan sangat variatif mulai dari 23 macam sambal, 14 macam lauk, 8 macam sayuran, dan 20 macam minuman. menu andalan dari Waroeng SS cumi goreng tepung, belut goreng, ayam goreng, ikan goreng, plecing jawa, sayur asam dan sudah tentu sambalnya yang pedas abis. Ada satu menu sambal yang bernama sambal gobal gabul, sambal ini terdiri dari 5 macam sambal dan merupakan menu sambal paling favorit karena pengunjung bisa mencoba 5 macam sambal sekaligus. Selain itu, penamaan makanan dan sambal di dalam menu cukup unik sehingga mengundang rasa penasaran bagi pengunjung untuk mencoba menu-menu yang ada.
    Porsi makanan di waroeng SS terbilang imut dengan harga sangat murah jadi jangan kuatir jika memesan banyak macam menu. Macam-macam sambal sekitar Rp. 1.500 hingga Rp. 4.500 per porsinya, untuk lauk pauk sekitar Rp. 2.000 hingga Rp. 7.500, dan sayuran sekitar Rp. 2.000 hingga Rp. 3.500. Selain itu pengunjung mendapatkan fasilitas makan nasi putih sepuasnya di tempat dengan harga cukup murah yaitu Rp. 2.500,-

Specifications

  • Menu Andalan:aneka sambal, ayam goreng, cumi goreng tepung, belut goreng ( Rp. 1.500 – Rp. 7.500)
  • Jam Buka:11.00 – 22.00
  • Alamat Lokasi:Jl. Kaliurang sebelah barat Grha Sabha Pramana UGM Telp. (0274) 6880505 / 0811.251.500 / 0856.2575.039

0 komentar:

Posting Komentar